Cara Untuk Memasang Fanspage Facebook di Blog - Kamus Mahasiswa

Sunday, November 26, 2017

Cara Untuk Memasang Fanspage Facebook di Blog

Popup+Like+Box+Facebook+Fanspage+Blog

Pada kesempatan ini saya akan membagikan Cara untuk Memasang Fanspage Facebook di Blog terlebih dahulu anda harus memiliki fans page facebook tentang blog anda. Fans page facebook dapat memudahkan anda untuk promosi blog, promosikan postingan blog agar dapat pengunjung organik dari facebook sehingga menjadikan blog mudah dikenal orang dan banyak pengunjung.

Facebook merupakan media sosial yang sangat populer di Indonesia dan juga belahan dunia sehingga dengan mudah kita bisa membuat fans page facebook untuk blog dengan jumlah like yang sangat banyak dan bisa dikatakan media promosi yang sangat ampuh apalagi anda yang Bisnis Online dengan membuat Online Shop atau Toko Online.
Advertisement

Semakin banyak penggemar fans page yang like halaman facebook maka semakin baik, ini dapat dilihat tingkat populer blog yang bermanfaat dengan konten yang berkualitas. dengan memiliki blog yang kaya konten dan artikel yang bermanfaat untuk orang banyak rasanya sayang kalau tidak dipopulerken dengan facebook, karena dengan 1 like facebook maka akan ada banyak pemberitahuan dan nantinya akan mendatangkan like fans page juga.
Cara Mudah Membuat Fanspage Facebook

Untuk memulai promosi blog, kita akan membuat fanspage facebook terlebih dahulu yang nantinya akan dipasang pada halaman blog/website. ikuti panduannya berikut ini:

1. Login dulu ke akun Facebook anda, kemudian kunjungi https://www.facebook.com/pages/create.php

2. Silahkan membuat fans page dengan memilih “Merek atau Produk” kemudian isi “Kategori fans page” dan “Nama Fans Page Facebook” anda. lebih jelasnya seperti dibawah ini:data:image/

3. Selesai setting seperti diatas, Kemudian Klik “Mulai“.

4. Selanjutnya lengkapi Pengaturan Fans Page anda seperti dibawah ini:data:image/

Keterangan:
No. 1: Isi dengan deskripsi blog/website anda
No. 2: Isi dengan URL Home page blog anda.
No.3: Isi dengan URL fanspage yang anda inginkan.

5. Setelah semuanya diisi selanjutnya klik “Simpan Info“

6. Unggah Foto Profil Anda kemudian klik “Selanjutnya”:cara-membuat-fanspage-facebook-2

7. Silahkan “Tambahkan ke favorit” dan klik “Selanjutnya”.cara-membuat-fanspage-facebook-3

8. Kemudian isi form pada Pemirsa halaman pilihan yang sudah tersedia, seperti dibawah ini:data:image/

Keterangan:
Lokasi: Silahkan pilih lokasi anda
Umur: Pilih Umur pengunjung fans page anda.
Jenis Kelamin: Pilih jenis kelamin pengunjung fanspage anda.
Minat: pilih peminat fanspage anda.

9. Setelah semuanya diisi, sekarang klik “Simpan“.


10. Selesai, Fans Page facebook anda berhasil dibuat. untuk memasang fanspage di blog silahkan ikuti panduan selanjutnya.
Cara Memasang FansPage Facebook Tampil di Blog

Setelah memiliki fans page atau like box facebook untuk situs anda, selanjutnya kita pasang di halaman blog agar pengunjung atau visitor dapat melihat dan banyak yang like, perhatikan petunjuk memasang di blog berikut ini:

1. Silahkan “Copy Link URL” halaman Fans Page Facebook anda, perhatikan gambar dibawah ini:data:image/

2. Selanjutnya kunjungi Facebook Plugin disini https://developers.facebook.com/docs/plugins/page-plugin

3. Silahkan isi form yang sudah tersedia untuk mendapatkan code script, atur halaman anda sesuai yang diinginkan.data:image/

Keterangan:
Facebook Pare URL: Isi dengan halaman Fans Page Facebook yang sudah anda Copy pada langkah No. 1
With: Isi dengan lebar like box yang anda inginkan
Height: Isi denganukuran tinggi like box yang anda inginkan.
Adapt to plugin container width: Adaptasi dengan lebar container.
Show Friend’s Faces: Tampilan teman yang like fanspage anda.
Use Small Header: Pilihan Header kecil/background kecil
Hide Cover Photo: Tanpa tampilan header Fans page
Show Page Posts: Tampilan Posting pada fans page facebook.

4. Selanjutnya klik “Get Code“


5. Silahkan Copy 2 Kode yang sudah tersedia.Cara-Membuat-Fanspage-Facebook-Tampil-di-Blog-3

6. Selanjutnya pasang pada blog, silahkan login pada akun Blogger anda.

7. Silahkan pilih menu “Tata letak” >> “Tambah Gadget” >> Pilih “HTML/Java Script”.

8. Lalu paste kode yang sudah anda copy tadi pada halaman “HTML/Java Script” perhatikan gambar berikut:Cara-Membuat-Fanspage-Facebook-Tampil-di-Blog-4

9. Langkah Terakhir Klik “Simpan“, jangan lupa simpan template.

10. Selesai, anda berhasil memasang Fans page di blog dan silahkan lihat hasilnya.

Memasang Fanspage Facebook di Blog WordPress

Caranya sama pada tutorial diatas, yang berbeda adalah pada no.6 sampai akhir. Silahkan login akun WordPress anda.
Kemudian pilih menu “Appearance” lalu pilih “Widgets“
Silahkan pilih text untuk ditambahkan pada kolom sidebar.
Kemudian paste kode yang sudah anda copy tadi (lihat no.5 pada tutorial diatas) pada kolom yang tersedia lalu klik Save.
Selesai dan lihat hasilnya.

Akhirnya selesai juga, bagaimana mudah kan cara pasang di blog? saya sudah berhasil praktek pasang di blog, sekarang giliran anda untuk mencobanya.

Demikian informasi singkat tentang Cara Membuat Fanspage dan Memasang Fanspage Facebook di Blog lengkap dengan gambar. semoga dapat bermanfaat. jika masing kebingungan, silahkan tinggalkan pesan pada kolom komentar yang sudah tersedia.

Sumber : penaindigo.com

No comments:

Post a Comment